Menulis Jawa dengan aturan Sanskrit itu tak ubahnya menulis Bahasa Indonesia dengan ejaan kolonial. Dulu saat menulis Bahasa Indonesia kita pernah pakai Ejaan Van Ophuijsen, tetapi akhirnya kita sesuaikan melalui Ejaan Suwandi, EYD, hingga akhirnya kini kita ada PUEBI..
Dalam proses evolusi & adaptasi tulisan serta tata tulis dan ejaan Aksara Jawa, Aksara kawi adalah saksi dimana proses itu berjalan. Yang mana pada awalnya masih kental akan kaidah dan makhraj Sansekerta dan menjalani proses ke Jawa pertengahan hingga Jawa baru mengalami perubahan dari murdhanya menjadi dantya mahaprana. Dari kanthya mahaprana menjadi kanthya alpaprana..
Proses penyesuaian itu mutlak berjalan dan suatu keniscayaan pada asimilasi bahasa. Di awal-awal memang masih kental dg bunyi asal. Seiring berjalan waktu ada beberapa bunyi yang menyesuaikan lidah penyerap bahasa..
(Disarikan dari hasil diskusi dgn para winasis).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar